bahan, alat dan teknik membuat karya seni patung
MEMBUAT KARYA SENI PATUNG
assalamuálaikum wr. wb
hallo guys! apa kabar kalian? semoga kalian semua bauk baik saja dan sehat selalu.
Dalam membuat seni patung, kita memerlukan media untuk membuat patung. Media adalah bahan, alat dan teknik dalam membuat sein patung. Berlanjut dari pembahasan minggu lalu, kali ini kita akan membahas materi tentang bahan, alat dan teknik membuat seni patung. Disimak ya!
1. Bahan
Bahan dalam membuat karya seni patung ada beberapa macam, diantaranya:
a. Bahan plastis
Bahan plastis adalah bahan-bahan yang mudah dibentuk. Contohnya, tanah liat, plastisin (lilin) dan sabun batangan.
b. Kayu
Bahan kayu yang digunakan untuk membuat patung adalah kayu yang padat tetapi tidak terlalu keras, seperti kayu jati dan kayu mahoni.
c. Batu
Batu yang digunakan sebagai bahan patung jenisnya beraneka ragam, mulai dari yang lunak sampai yang paling keras. Jenis batu yang biasa digunakan untuk membuat patung adalah batu padas, andesit, granit sampai batu marmer.
d. Logam
Jenis logam beraneka ragam, mulai dari besi, tembaga, kuningan, perunggu, perak sampai dengan emas. Pembuatan patung dengan teknik ini bisa menggunakan teknik cetak tuang dan cetak susun.
e. Bahan kimia
Bahan kimia yang digunakan untuk membuat karya seni patung antara lain gips dan fiber glass.
2. Alat
Alat yang digunakan untuk membuat patung ada beberapa macam, yaitu
a. Butsir
Butsir adalah alat pembuat karya seni patung berupa kayu dan kawat.
b. Meja putar
Meja putar adalah alat bantu dalam membuat patung yang berbentuk pipih
c. Palu
d. Pahat
Cetakan adalah alat pembuat seni patung yang tebuat dari bahan gips.
g. Cetok
Cetok adalah alat pembuat seni patung yang berbentuk seperti sendok. biasa kita kenal sebagai sendok semen.
h. Catut
Catut adalah alat pembentuk karya patung yang berguna untuk memotong dan mengikat kawat.
3. Teknik pembuatan karya patung
a. Teknik butsir
Cara pembuatan karya seni patung dengan memijat bahan, mengurangi dan juga menambahkan bahan dengan bantuan alat butsir.
b. Teknik pahat
Cara pembuatan karya patung dengan mengurangi bahan sedikit demi sedikit dengan bantuan alat pahat dan palu.
c. Teknik cetak
Cara pembuatan karya patung dengan membuat cetakan, kemudian menuangkan bahan kedalam cetakan dan membuka cetakan saat bahan sudah mengering.
d. Teknik susun
Cara pembuatan patung dengan cara menyusun bahan dari bawah menuju ke atas hingga menjadi bentuk patung yang diinginkan.
Nah guys, penjelasan diatas sudah cukup jelas ya? jika ada yang kurang jelas kalian bisa tanyakan di grup whatsapp kita ya. Ohya! selain media berkarya seni patung, dalam membuat karya seni patung tentu saja kita memerlukan prosedur. apa saja prosedurnya?
1. Siapkan bahan dan alat
2. Siapkan design
3. Proses pembentukan
4. Penyelesaian akhir
wassalamuálaikum wr.wb
Komentar
Posting Komentar